Waspada, Nama Wabup OKU Timur Dicatut Penipu Via WA

Sementara, Wabub Yudha menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat, pengurus lembaga atau yayasan agar lebih waspada dan tidak mudah percaya.

“Kali ini nama kami dìcatut dengan menghubungi salah seorang dengan maksud memberikan donasi,” kata Wabup Yudha.

Agar jumlah korban aksi penipuan ini tidak terus bertambah, lanjut kata dia, masyarakat untuk segera cek and ricek dan tidak mudah percaya.

Sebelumnya, nomor mengatasnamakan Adi Nugraha Purna Yudha menghubungi salah seorang warga dengan mengatakan akan memberikan sumbangan.

“Melalui media apapun, baik WA, FB atau lain sebagainya, kita ingatkan lagi kepada masyarakat agar jangan gampang percaya jika ada mengatasnamakan kami atau pejabat lain,” pungkasnya.