KABAROKUTIMUR.COM, MARTAPURA – Banjir merupakan bencana yang dìsebabkan oleh intensitas hujan yang turun terus menerus. Sehingga air sungai atau danau meluap melebihi daya tampungnya.
Terkadang bencana banjir biasanya bersifat lokal tetapi banjir bisa meluas. Karena itu, masyarakat perlu mengetahui langkah antisipasi dan persiapan yang dilakukan jika terjadi bencana banjir.
Kepala BPBD OKU Timur MGS Habibullah melalui Kabid Kedaruratan dan Logistik, Budi Widiyanto, ST mengatakan, sebelum terjadi bencana banjir warga terlebih dahulu mengantisipasi rumah atau tempat tinggal jika suatu saat terjadi banjir. Adapun tips atau langkah antisipasi dan persiapan jika terjadi bencana banjir.
Pertama mempersiapkan langkah evakuasi, mematikan sumber listrik dan gas, persiapkan nomor telepon yang harus dìhubungi. Serta menyiapkan Tas Siaga Bencana (TSB) untuk menyimpan dokumen penting
“Kedua selalu pantau dan mengetahui perkembangan informasi terkait curah hujan. Serta informasi daerah mana saja yang rawan bencana banjir. Ketiga memahami istilah peringatan yang berhubungan dengan bencana banjir seperti siaga level I hingga IV,” katanya, Kamis (13/10/2022).