KABAROKUTIMUR, MARTAPURA – Meski kemarau panjang serta terdapat kebakaran hutan dan lahan namun kabut asap tidak ada. Maka untuk kegiatan belajar mengajar di Kabupaten OKU Timur saat ini belum saatnya untuk daring.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten OKU Timur Wakimin SPd MM mengatakan, mayoritas di Kabupaten OKU Timur masih banyak perpohonan yang tumbuh di OKU Timur jadi udara masih cukup sehat.
Serta untuk asap juga saat ini juga masih tertanggulangi oleh petugas BPBD dan Satgas Karhutla.
“Alhamdulillah sampai saat ini untuk Karhutla dapat tertanggulangi. Sehingga tidak menimbulkan kabut asap. Jadi pembelajaran di Kabupaten OKU Timur masih seperti biasa dan tidak daring,” katanya saat diwawancarai, Selasa (03/10/2023).
Ia menganjurkan kepada seluruh jajaran Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten OKU Timur untuk melakukan upaya pencegahan.
Supaya para peserta didik tidak terkena penyakit seperti Inspeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA).
“Memang saat ini di OKU Timur tidak ada kabut asap. Namun musim kemarau panjang dan dampak elnino ini, sehingga cuaca panas dan berdebu bisa mengakibatkan terkena ISPA. Jadi saya menganjurkan kepada jajaran Disdikbud untuk mengunakan masker,” ucapnya.
Sementara, Sukronudin salah satu siswa Madrasah Aliyah Swasta (MAS) Kumpul Mulyo, Desa Perjaya Barat, Kecamatan Martapura menyampaikan, bahwa saat ini ia masih tetap mengikuti kegiatan belajar mengajar seperti biasa.
“Karena sejauh ini kabut asap dì Kabupaten OKU Timur tidak ada. Jadi untuk pembelajaran dì sekolah tidak ada kendala,” ucapnya.
Ia juga mengaku bersyukur karena di Kabupaten OKU Timur masih banyak perpohonan yang dapat menetralisir udara.
“Kita berharap di OKU Timur tidak ada kabut asap. Karena jika ada kabut asap nantinya akan mengganggu kesehatan para guru, siswa bahkan masyarakat,” harapnya.