Gapura Mahasiswa KKN Universitas Nurul Huda Untuk Desa Batu Mas

KABAROKUTIMUR.COM, BELITANG II – Kelompok KKN-T_05 mendirikan gapura sebagai tanda perbatasan desa. Dìantaranya desa Batu Mas – Kemuning Jaya dan Batu Mas – Raman Jaya, Kecamatan Belitang 2 Kabupaten OKU Timur.

Tim kelompok KKN-T_05 yang berada di Desa Batu Mas, terjun langsung bersama dengan perangkat Desa Batu Mas dalam persiapan menyambut perayaan HUT RI ke- 77.

Dalam hal ini kelompok KKN-T_05 dìminta sebagai penanggung jawab dalam proses persiapan tersebut. Kegiatan tersebut dilakukan kediaman Rumi Desa Batu Mas. 

Pada kegiatan tersebut kelompok KKN-T_05 bersama dengan perangkat desa Batu Mas membuat gapura lorong dan gapura perbatasan antar desa.

Menurut Azizur Rohman selaku ketua kelompok KKN-T_05, mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari persembahan dari kelompok kami sebagai tanda kenangan.

“Untuk menyambut HUT RI ke-77, kami selaku kelompok KKN-T_05 ingin memberikan sesuatu yang berbeda  bagi desa tempat kami dalam melakukan program KKN ini. Selain itu juga ingin menjadi pembeda antara kelompok KKN lainnya yaitu dengan mendirikan gapura lorong dan gapura perbatasan antar desa,” tegasnya.