Selain itu juga, kegiatan tersebut merupakan bagian dari program Mahasiswa KKN-T 05 dalam upaya memberikan pelayanan ilmu pengetahuan bagi anak-anak usia dini selama kegiatan KKN berlangsung.
“Ilmu pengetahuan sangat penting bagi generasi milenial, maka dari itu kami kelompok KKN-T_05 mengadakan program inovasi pembelajaran terhadap sekolah agar dapat memotivasi anak-anak dalam proses belajar mengajar,” tegasnya.
Kegiatan pembelajaran dilaksanakan sejak tanggal 19 Juli 2022 pada pukul 07.30 WIB sampai dengan selesai.
Dalam kegiatan tersebut kelompok KKN-T 05, memberikan pembelajaran dengan metode belajar mengenal angka, menyanyi, menghafal doa -doa pendek.
Serta hal lainnya yang dapat mengasah kemampuan dan akal kreatif pada anak tersebut.
“Harapan kedepannya semoga kegiatan yang telah dìlakukan oleh kelompok KKN-T_05 dapat bermanfaat bagi anak-anak. Serta bagi lingkungan Desa Batu Mas tersebut. Selain itu juga, semoga dapat menambah wawasan bagi mahasiswa pada saat kelak terjun langsung di lapangan,” pungkasnya.