KABAROKUTIMUR, JAYAPURA – Sebanyak 26 Kepala Keluarga (KK) di Desa Tumi Jaya Kecamatan Jayapura mendapatkan penyaluran Bantuan Langsung Tunai yang bersumber dari Dana Desa (BLT-DD).
Dìmana penyaluran BLT-DD TA 2023 dìlakukan langsung oleh Kepala Desa Tumi Jaya Kecamatan Jayapura.
Penyaluran Bantuan Langsung Tunai yang bersumber dari Dana Desa (BLT-DD) dìlaksanakan dì kantor Desa Tumi Jaya Kecamatan Jayapura.
Kegiatan ini merupakan kepedulian pemerintah kepada masyarakat kurang mampu.
“BLT-DD dìserahkan langsung oleh perangkat Desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) pendamping Desa. Dìmana penyerahan dìsaksikan oleh pemerintah kecamatan, Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa,” terang Kapolsek Martapura KOMPOL Tamimi SH MM.
Penyaluran bantuan BLT-DD Rp 900 ribu/KK selama tiga bulan, secara transparan. Dari data tersebut sudah berdasarkan hasil survei pendamping desa, dan pendamping kecamatan.
Dìmana data masyarakat yang menerima sesuai yang dìdata di lapangan dan dìsaksikan langsung oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas.
“Berdasarkan pendataan dari desa yang berhak menerima BLT-DD sesuai kriteria yang memang betul-betul miskin. Serta kurang mampu, tercatatat 26 Keluarga Penerima Manfaat (KPM),” tuturnya.
Berdasarkan kategori bahwa rata-rata penerima bantuan ini mereka yang memang tidak mampu.
Kegiatan penyaluran BLT-DD untuk tahap pertama adapun penerima bantuan rata-rata petani dan buruh harian lepas yang tidak punya kerja tetap.
“Sementara untuk warga yang sudah menerima BLT-DD tidak lagi mendapatkan bantuan program Kemensos. Termasuk penerima Bantuan Sosial Tunai (BST), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT). Serta Penerima Keluarga Harapan (PKH) karena tidak didata lagi dìpenerimaan bantuan BLT-DD,” tutupnya.(Vin)